Lomba keterampilan Agama (LOKETA ) di SMKN 22 Jakarta

Jakarta, kamis pagi ini suasana di SMKN 22  tidak seperti biasanya, tampak kesibukan Anak-anak yang akan mengikuti loketa, alhamdulillah berkat Kerjasama yang solid  antara Osis dan Rohis kegiatan acara Lomba Keterampilan Agama (LOKETA ) di SMKN 22 Jakarta dapat berjalan dengan lancar (27/10) Tepat pukul 07.50 WIb  acara dimulai dengan diikuti oleh sembilan puluh  orang peserta.

 

Terlihat juga ibu kepala sekolah akan memberikan sambutan dalam kegiatan loketa didepan para guru, dewan juri dan  para peserta lomba dalam rangka memeriahkan maulid Nabi Muhammad Saw. 1444H / 2022 M.

Jumlah mata lomba yang telah di adakan berjumlah 6 yaitu: Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ), Musabaqoh Hifdzil Quran (MHQ) dan kaligrafi, puisi, phitografis, Adzan.

Acara ini diawali dengan pembukaan loketa yang  bertempat di Aula SMKN 22 Jakarta, yang telah dihadiri oleh para dewan juri dan juga ada beberapa guru, dan sebagai pemandu acara adalah  Rima  Rahmawati kelas  XI OTKP 2,  Adapun susunan acaranya adalah:

  1. Pembukaan
  2. Sambutan-sambutan
    1. Ketua pelaksana
    2. Pembina Rohis
    3. Kepala SMKN 22 Jakarta
  3. Pembacaan tata tertib loketa
  4. penutup

yang menjadi ketua loketa  adalah Deky Ahmad syah kelas XI TKJ 1  dalam sambutannya mengatakan:  “ jumlah peserta sebanyak 90 peserta,  dengan rincian  permata lomba seperti Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) 16 orang tempat di Masjid lantai 1,  Musabaqoh Hifdzil Quran (MHQ) 13 orang  tempat di aula dan kaligrafi 17 orang , puisi 10 orang tempat di panggung, phitografis 16 orang tempat di Lab TKJ, Adzan 18 orang tempat masjid lantai 2 . “Kata Deky dengan penuh semangatnya.

Ketika diatanya, apa saja manfaat bisa menjadi ketua paniti loket ini, maka beliau menjawab:  “ Bisa menambah teamwork antar teman,  memperbanyak  hubungan antar teman, membuat disiplin akan waktu, menambah pengalaman dalam beroganisasi, belajar menjadi seorang pemimpin. Belajar berpikir cepat. Ujar beliau.

Sedangkan Ibu. Dra. Oda Saodah selaku kepsek SMKN 22 Jakarta, ketika acara pembukaan loketa, dalam sambutannya mengatakan, “Alhamdulillah,  acara loketa kali  insya Allah bisa terlaksana dengan baik dan lancar,  apalagi kegiatan loketa ini adalah  baru pertama kali diadakan setelah pasca pendemi covid melanda bumi yang kita cintai ini,  dan ibu bangga  ternyata yang hadir sampai 90 peserta dari 6 mata  lomba yang sudah ditetapkan panitia,  apalagi tema yang angkat kali ini cukup milineal yaitu: :”Mengembangakan kreativitas diri mejadi pemuda milenial yang Islami.” Ini adalah tema yang sesuai dengan zaman now.”Ujar Kepala SMKN 22 Jakarta dengan penuh kebanggaannya.

Selanjutnya beliau mengatakan ada 3 hal yang mendukung kesuksesan seseorang  diantaranya adalah  kemapuan untuk mengolah intelektual, emosional dan spiritual qiution, yang saat ini dikenal dengan istilah  ESQ, jadi  3 kecerdasan inilah yang perlu di  olah sehingga akan terbentuk  generasi milenial  yang islami yang bermutu menuju masa depan yang berkualitas.

Bapak Miswan, M.Pd selaku Pembina Osis  mengatakan, “Acara ini jangan dijadikan ajang untuk mencari siapa yang lebih hebat, justru harus kita niatkan untuk menjalin silaturahmi sesama pelajar, menambah pengalaman, dan tentunya menambah ilmu”. Katanya.

Ketika ditanya salah satu panitia dan juga sebagai peserta lomba loketa mengatakan: “Acara ini sangat menarik dan memberikan banyak manfaat, diantaranya dapat menggali dan mengembangkan bakat melalui acara LOKETA ini, mendapatkan pengalaman tampil,  mempunya banyak teman, menambah silaturrohmi antar kelas dengan berbeda jurusan.”, ujar Muhammad Latif kelas XI OTKP 2.

“Disaat banyak anak muda yang lebih senang menonton konser artis-artis luar negeri, ISC justru hadir dengan acara yang dapat membuktikan kecintaan mereka terhadap agama Islam. Semoga acara seperti ini dapat terus diselenggarakan. “ kata latif kembali

Berikut adalah  daftar nama-nama dewan Juri

014 - Surat Undangan Juri-LOKETA New1

Berikut adalah  daftar nama-nama panitia

Daftar Nama Panitia

Berikut adalah  daftar nama-nama peserta

Daftar Nama Peserta Lomba

Dokumentasi

About Miswan M.Ag, M.Kom

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SMK Negeri 22 Jakarta