Workshop Perangkat Penilaian Pada Kumer, untuk peningkatan mutu SMKN 22 Jakarta

Jakarta,  30 Mei 2023, Guru SMKN 22 Jakarta,  telah mengadakan kegiatan Workshop, dalam rangka peningkatan kompetensi guru terkait dengan  perangkat penilaian, yang dilaksanakan ruang aula SMKN 22 Jakarta, yang mulai pukul: 08.00-12.00 WIB. Kegiatan workshop ini  telah dilaksanakan selama 2 hari mulai tanggal 29-31 Mei 2023, dengan mengangkat tema: “Penyusunan perangkat penilaian pada kurikulum merdeka, dalam peningkatan mutu Pendidikan.

Ibu. Dra. Odah Saodah, M.Pd, telah memberikan arahan terkait dengan pembinaan bagi para guru di SMKN 22 Jakarta,  untuk selalu meningkatkan potensi sebagai pendidik, guru harus memberikan pelayanan maksimal kepada peserta didik, dan untuk selalu melakukan evaluasi kinerja baik secara pribadi maupun secara kedinasan. Sehingga akan terwujudnya visi misi SMKN 22 Jakarta dan terjalinnya keluarga besar SMKN 22 Jakarta yang harmonis.

Sebagai nara sumber pada kegiatan Workshop kali ini adalah siti Rahmah, M.Pd, Adapun biodata dari narsum adalah sebagai berikut:

BIODATA BU. RAHMAH.

CV Rahmah Purwahida - Okt 2022

Seluruh guru SMKN 22 Jakarta telah mengikuti kegiatan Workshop dengan penuh semangat, pelaksanaannya selama 2 hari, di Aula SMKN 22 Jakarta.

Adapun hasil pembelajaran  wokshop pembuatan soal Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) adalah  guru mampu untuk terinovasi dalam pembuatan soal yang berliterasi dan kekinian di dunia pendidikan Indonesia menggantikan Ujian Nasional (UN). Soal AKM merupakan salah satu kebijakan terbaru dari kurikulum merdeka yang diusung oleh Kemdikbud.

Juga untuk Menguji kemampuan literasi dan numerasi siswa, yang uptodate. Serta  siswa bisa lebih siap dalam menghadapi AKM.  Membuat soal  berdasarkan kemampuan siswa dari level kognitif.

Pusat Penilaian Pendidikan mengklasifikasikan pembuatan soal menjadi 3 level kognitif yaitu; pengetahuan dan pemahaman (level 1), aplikasi (level 2), dan penalaran (level 3). Level 1, pengetahuan dan pemahaman mencakup dimensi proses berfikir mengetahui (C1) dan memahami (C2).

Berikut contoh materi yang diberikan:

MATERI 1

AKM dalam pembelajaran

MATERI 2

Framework Asesmen Kompetensi Minimum

Hasil dari penjelasan tentang pada kegiatan workshop, maka setiap mapel mempresentasikan hasil pembuatan soal AKM,  yang berliterasi, dan maple apa saja yang bisa saling berkolaborasi dengan materi lain. Baik mapel normative, adaptif dan produktif,  yaitu pembuatan soal yang sifatnya diskriptif, naratif maupun numeric dan termasuk  level soal Hots atau Lots? Dengan menentukan CP, indokator soalmnya,  satu CP bisa membuat soal level 1, level 2 dan level 3.

Dokumentasi Workshop 

About Miswan M.Ag, M.Kom

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SMK Negeri 22 Jakarta